Terdapat banyak aplikasi kunci layar Android yang akan mempercantik tampilan android Anda dan dapat menghilangkan rasa bosan dengan tampilan yang hanya begitu-begitu saja. Bukan hanya tampilan kunci layar yang bervariasai, tetapi cara membuka kunci layarnya pun juga sangat beragam misalnya menggunakan pola, password, bahkan ada juga aplikasi kunci layar android terbaru yaitu dengan sidik jari lho.
Perlu Anda ketahui bahwa sebenarnya aplikasi lock screen android telah ada pada setiap aplikasi bawaan ponsel pintar masing-masing, hanya saja fiturnya tidak selengkap aplikasi lock screen yang kita download sendiri pada play store google. (Baca juga: Tips Mudah Cara Mempercantik Tampilan Android)
Baiklah berikut ini ELBAIHAKI BLOG refrensikan beberapa aplikasi kunci layar android terbaik dan keren guna menghiasi tampilan layar HP Android Anda.
Aplikasi Kunci Layar Android Terbaik 2015
1. Aplikasi Kunci Layar Android - LoklokAplikasi lock screen android merupakan sebuah aplikasi kunci layar terpopuler, dikarenakan bukan hanya tampilannya saja keren tetapi fiturnya juga sangat menarik. Dengan aplikasi ini tentu Anda bisa mencatat pesan berupa catatan untuk orang lain lho. Uniknya lagi, Anda bisa pula menggambar sesuka hati pada tampilan layar serta dapat menggunggahnya melalui akun sosial media.
2. Aplikasi Kunci Layar Android - MagicLocker Main
MagicLocker Main merupakan sebuah aplikasi lock screen Android keren yang dapat anda coba. Aplikasi ini mempunyai beragam banyak fitur dan tema yang bakal memerikan pengalaman baru kepada para penggunanya. Saat Anda menggunakan aplikasi ini, maka cobalah menggunakan pengunci layar Android berupa resleting. Amazing kan?
3. Aplikasi Lock Screen Android - Locket
Locket merupakan sebuah aplikasi pengunci layar Android dengan tampilan yang lumayan cantik dengan fitur-fitur yang cukup cerdas. Yap, Tema pada aplikasi ini bisa dirubah-ubah yang membuat keunikan tersendiri saat menggunakannya.
4. Aplikasi Lock Screen Android - Joy Locker:Game theme.
Aplikasi pengunci layar Android yang satu ini mengusung beragam tema, efek dan animasi yang sangat keren lho. Nah, sebelum Android anda terbuka, anak diharuskan untuk memainkan sebuah game sederhana misalnya game menendang bola penalti ataupun memainkan sebuah pistol. Aplikasi kunci layar ini juga menjadi aplikasi tervaforit di Google Play Store.
5. Aplikasi Lock Screen Android - Locker Master
Aplikasi kunci layar android terbaik terakhir adalah aplikasi lock screen yang mengusung fitur Android yaitu locker master, tentu dengan aplikasi android ini Anda bisa mengunci layar dengan menggunakan navigasi yang sangat menakjubkan dengan pilihan berbagai tema yang inovatif. Ditambah lagi, locker master milik Anda bisa menampilkan notifikasi panggilan telepon, sosial media, sms serta efek animasi prediksi cuaca.
Baca juga:
Demikinalah beberapa informasi aplikasi kunci layar Android populer yang dapat kami berikan untuk Anda. Jagalah selalu keamaan data-data pada ponsel kesayangan anda dengan aplikasi yang kami sebutkan di atas. Semoga bermanfaat dan dapat memberikan pengalaman baru kepada Anda.
No comments:
Post a Comment